Polsek Tegallalang Gelar KRYD di Pasar Umum Tegallalang, Cegah Premanisme dan Tindak Pidana

 


GIANYAR – Untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif dan memberikan rasa aman kepada masyarakat, Polsek Tegallalang melaksanakan kegiatan Kepolisian Yang Ditingkatkan (KRYD) di Pasar Umum Tegallalang, Desa/Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar, Selasa (8/4/2025) pagi.

Kegiatan ini dipimpin oleh Perwira Pengawas (Pawas) IPTU I Nyoman Widiana, S.Sos. dan melibatkan tujuh personel gabungan dari fungsi-fungsi di Polsek Tegallalang.


Dalam pelaksanaannya, para personel memberikan imbauan kamtibmas kepada para pedagang dan pengunjung pasar. Himbauan tersebut fokus pada pencegahan aksi premanisme dan tindak pidana lainnya, serta mendorong masyarakat agar berperan aktif memberikan informasi kepada petugas apabila melihat atau mencurigai adanya pelaku kejahatan.


Kapolsek Tegallalang, AKP Ketut Wiwin Wirahadi, S.H., M.H., saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.


"Kami hadir di tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman, khususnya di area publik seperti pasar. Kami mengimbau masyarakat agar tidak segan melapor jika menemukan hal-hal yang mencurigakan, termasuk potensi aksi premanisme. Sinergi antara masyarakat dan kepolisian sangat penting dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman," ujar AKP Ketut Wiwin.


Dari hasil pelaksanaan KRYD, tidak ditemukan adanya indikasi premanisme maupun aktivitas mencurigakan lainnya. Kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan mendapat respons positif dari masyarakat sekitar. (*)

Terima kasih anda sudah membaca artikel Polsek Tegallalang Gelar KRYD di Pasar Umum Tegallalang, Cegah Premanisme dan Tindak Pidana

Posting Komentar

0 Komentar