Pastikan Kesiapan pemegang Senpi, Irwasda Polda Bali pimpin Apel Pemereksaan Senpi

xxxxxx

 


Bali - Irwasda Polda Bali, Kombes Pol Benny Subandi, S.I.K M.Si.,, memimpin apel pemeriksaan senjata api (senpi) dan amunisi yang dilaksanakan di Mapolda Bali, Senin 23 Desember 2024.


Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kondisi senpi dan amunisi yang digunakan oleh personel Polri di wilayah Bali dalam keadaan baik dan sesuai dengan prosedur. Selain itu, pemeriksaan ini juga untuk mengurangi potensi penyalahgunaan senjata api dan menjaga keamanan internal di lingkungan kepolisian.


Kombes Pol Benny Subandi, S.I.K M.Si., dalam arahannya menekankan pentingnya pemeliharaan senpi yang baik dan benar. Semua personel diminta untuk memastikan bahwa senjata api yang digunakan tidak hanya dalam kondisi aman, tetapi juga tidak ada kerusakan yang dapat membahayakan keselamatan diri sendiri maupun orang lain. 


Pemeriksaan ini juga menjadi bagian dari upaya untuk mendeteksi dan mencegah penyalahgunaan senpi yang dapat merugikan institusi Polri dan masyarakat.

Polda Bali secara rutin melakukan kegiatan seperti ini sebagai langkah preventif untuk memastikan bahwa seluruh perlengkapan yang dimiliki personel selalu dalam kondisi siap pakai. 


Selain itu, apel pemeriksaan senpi dan amunisi ini juga merupakan bagian dari upaya menjaga kepercayaan publik terhadap profesionalisme aparat kepolisian dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan Polri semakin dipercaya oleh masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban. ***

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Pastikan Kesiapan pemegang Senpi, Irwasda Polda Bali pimpin Apel Pemereksaan Senpi

Posting Komentar

0 Komentar