Program Pekarangan Pangan Bergizi Di Daerah Hukum Polres Gianyar Polsek Sukawati


GIANYAR SUKAWATI - Bertempat di dua lokasi lahan penanaman Banjar Tengkulak Tengah Desa Kemenuh dan dilahan Banjar Cangi Desa Batuan Kaler Kecamatan Sukawati dilaksanakan " Persiapan Lahan Pekarangan Pangan Bergizi" dipimpin langsung Kapolsek Sukawati, PJU Polsek Sukawati, Personel Polsek Sukawati berjumlah 15 orang personil dan Masyarakat 3 orang.


Kapolsek Sukawati Kompol I Ketut Suaka Putnawasa SH. Menerangkan bahwa "Pekarangan Pangan Bergizi guna mendukung dan meningkatkan ketahanan pangan yang merupakan program dari pemerintah pusat."


"Dimana diwujudkan dengan melakukan kegiatan, pembersihan lahan persiapan media tanam di dua lokasi di antaranya di lahan sawah milik perorangan Pak Agus  Banjar Tengkulak Tengah Desa Kemenuh dan dilahan I Nyoman Suteja di Banjar Cangi Desa Batuan Kaler Kecamatan Sukawati." Ujarnya.


"Lahan yang di siapkan untuk media penanaman dengan luas tanam 12 are yang merupakan lahan yang tidak di manfaatkan oleh pemilik, saat ini sudah dilakukan pembersihan dan penggemburan lahan dengan mencangkul media tanam tersebut, rencananya akan dilakukan penanaman bibit terong, cabai, sayur dan hortikultura lainnya


Setelah lahan siap untuk di tanami akan dilakukan pembibitan dan penanaman di kemudian hari kami berharap kegiatan ini dapat membantu masyarakat sekitar khususnya pemilik lahan." Tutup Kapolsek.(*)

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Program Pekarangan Pangan Bergizi Di Daerah Hukum Polres Gianyar Polsek Sukawati

Posting Komentar

0 Komentar