Polsek Selbar laksanakan giat pengamanan dan pengawalan Pendaftaran Bacalon Bupati-Wabup Tabanan, rangkaian pilkada 2024


Tabanan - Polda Bali-Polres Tabanan-Polsek Selbar, Rabu tanggal 28 Agustus 2024 pukul 07.40 wita telah, personil Polsek Selbar melaksanakan giat pengamanan bacalon bupati dan wakil bupati Tabanan dalam rangkain pilkada serentak 2024


Pengamanan dan pengawalan para simpatisan  dari Sp Antosari menuju Tabanan giat pengamanan dipimipin Kapolsek *AKP I Nyoman Edi Suwarya, S.H., M.H.* Pergeseran simpatisan tersebut dikawal oleh personil Polsek Selbar menggunakan kijang 902 dipimpin *IPTU I Wayan Sudana, S.H.,* dimana Jumlah simpatisan yang ikut berjumlah kurang lebih sekitar 250 orang dan titik kumpul berlokasi di Sp Antosari, Desa Antosari. 


Dengan adanya kegiatan pengamanan dan pengawalan jalannya kegiatan pendaftaran bakal calon bupati Tabanan oleh anggota Polsek Selbar diharapkan jalannya proses pendaftaran calon bupati dan wakil Bupati Tabanan, berjalan dengan aman dan lancar serta mengantisipasi terjadinya gesekan antar pendukung sehingga setiap proses atau tahapan Pilkada dapat berjalan dengan aman kondusif. 


(Humas polsek Selbar)

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Polsek Selbar laksanakan giat pengamanan dan pengawalan Pendaftaran Bacalon Bupati-Wabup Tabanan, rangkaian pilkada 2024

Posting Komentar

0 Komentar