Polda Bali - Polres Tabanan - Humas Tabanan, Minggu, 25 Agustus 2024 – Polres Tabanan menggelar kegiatan patroli "Blue Light Patrol" sebagai bagian dari upaya mantapkan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) di Wilkum Polres Tabanan, Blue Lihgt Patrol malam ini dipimpin oleh Perwira Pengawas (Pawas) Ipda Olandina De Jesus, bertujuan untuk memastikan keamanan di berbagai lokasi penting.
Dalam kegiatan ini, fokus utama patroli adalah pada beberapa lokasi strategis, termasuk kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), kantor Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), gudang KPU, obyek vital lainnya, serta tempat-tempat tongkrongan anak muda. Langkah ini diharapkan dapat mencegah potensi gangguan dan meningkatkan rasa aman di masyarakat menjelang Pilkada serentak tahun 2024.
"Blue Light Patrol ini merupakan bagian dari komitmen kami untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Tabanan. Kami berharap dengan patroli rutin seperti ini, kita dapat meminimalisir potensi gangguan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat," ujar Pawas Olandina de Jesus.
Dengan adanya patroli ini, Polres Tabanan berupaya memastikan bahwa setiap kegiatan berjalan dengan aman dan terkendali, serta siap menghadapi setiap kemungkinan yang dapat mempengaruhi stabilitas keamanan di daerah tersebut.
( Humas Polres Tabanan )
0 Komentar