Kapolres Tabanan Pimpin Pengamanan Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Tabanan


Tabanan –Rabu 28 Agustus 2024, Kapolres Tabanan, AKBP Chandra, C.K, S.I.K., M.H, memimpin langsung pengamanan proses pendaftaran calon Bupati dan Wakil Bupati Tabanan di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tabanan. Kegiatan ini menunjukkan sinergisitas yang solid antara Polres Tabanan dan Kodim 1619 Tabanan dalam menjaga ketertiban dan keamanan selama proses pendaftaran.


Pasangan calon yang mendaftar hari ini yaitu I Nyoman Mulyadi, S.H sebagai calon Bupati dan I Nyoman Ardika, S.Pd.H yang dikenal dengan panggilan Sengap, sebagai calon Wakil Bupati, hadir di Kantor KPU Tabanan untuk menyerahkan berkas pendaftaran mereka. Pengamanan ketat dilakukan untuk memastikan proses pendaftaran berjalan dengan aman dan lancar.


Dalam pengamanan ini, Kapolres Tabanan menerjunkan 144 personel, yang terdiri dari 131 personel Polres Tabanan dan 13 personel dari Kodim 1619 Tabanan. Fokus pengamanan tidak hanya dilakukan di sekitar Kantor KPU, tetapi juga di sepanjang jalur menuju lokasi, untuk mengantisipasi segala kemungkinan yang bisa mengganggu jalannya proses pendaftaran.


Langkah pengamanan ini diambil untuk menjamin situasi yang kondusif, sejalan dengan komitmen Polres Tabanan dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama tahapan pemilihan kepala daerah. Kapolres Tabanan berharap sinergi antara aparat kepolisian dan TNI terus terjaga, demi suksesnya penyelenggaraan pilkada di Kabupaten Tabanan.


( Humas Polres Tabanan )

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Kapolres Tabanan Pimpin Pengamanan Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Tabanan

Posting Komentar

0 Komentar