Subsatgas Propam Cek personil yang terlibat Ops Ketupat Agung 2024


Tabanan-Pada hari Senin tanggal 8 April 2024 pukul 08.00 Wita s/d 08.20 bertempat di Lapangan Apel Polres Tabanan, Pers Propam melaksanakan Pengecekan terhadap personil yang terlibat Ops Ketupat Agung - 2024, berdasarkan Surat Perintah Kapolres Tabanan Nomor : Sprin/432/III/OPS.1.3./2024 tanggal 28 Maret 2024,  Apel dipimpin oleh Waka Ops Res KOMPOL I GEDE MADE SURYA ATMAJA PUTRA P., S.Sos., M.H, yang mana adapun personil yang terlibat sebanyak 224 (Dua Ratus Dua Puluh Empat) personil


Kasi Propam AKP I Ketut Putraja,menyampaikan saat di temui menerangkan Bahwa pengecekan dan pengawasan personel pengamanan Operasi Ketupat Agung 2024 Polres Tabanan. Pengecekan dan pengawasan dilakukan di  saat personil Apel, pos pengamanan,Pos Pelayanan dan titik strong point.


Kasi Propam juga mengatakan pihaknya melakukan pengawasan dan pengecekan personel yang terlibat Operasi Ketupat Agung 2024. Pengawasan dilakukan dengan pemeriksaan di lokasi pengamanan masing-masing.


“Pengawasan dan pemeriksaan personel dilakukan di lokasi pengamanan mulai dari pos terpadu, pengamanan objek wisata maupun di titik strong point jalur jalan wilayah Kabupaten Tabanan,” ucapnya, Senin (8/4/2024).


Dalam kegiatan dilakukan pengecekan kehadiran personel pengamanan Operasi Ketupat Agung 2024. Selain itu, dilakukan pemeriksaan sikap tampang dan penggunaan seragam dinas serta kelengkapan surat nyata diri.


“Dengan pengecekan dan pengawasan yang dilakukan diharapkan personel yang terlibat operasi melaksanakan tugas dengan baik dan sesuai ketentuan serta tidak ada pelanggaran,” ucapnya.


Kasi Propam menambahkan hasil pengecekan dan pengawasan sampai dengan saat ini, personel telah tergelar lengkap di masing-masing lokasi pengamanan. Tidak ditemukan pelanggaran personel yang terlibat operasi.


“Kegiatan pengecekan dan pengawasan personel akan terus dilaksanakan selama pelaksaan Operasi Ketupat Agung 2024. Semoga pelaksanaan tugas pengamanan bisa berjalan dengan aman dan lancar,” pungkasnya.


Selama giat apel berlangsung situasi aman, tertib dan lancar.


(Humas Polres Tabanan)

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Subsatgas Propam Cek personil yang terlibat Ops Ketupat Agung 2024

Posting Komentar

0 Komentar