Gianyar-Polres Gianyar yang saat ini melaksanakan Operasi Ketupat Agung 2024 membagikan stiker yang berisi himbauan kamtibmas dan keselamatan berlalu lintas kepada pengguna jalan. Sabtu (6/4/2024).
Kegiatan dilaksanakan di Jalan Ngurah Rai Gianyar tepatnya di depan Mako Polres Gianyar dengan memberikan stiker yang berisikan himbauan kamtibmas dan tertib berlalu lintas kepada pengguna roda dua maupun roda empat.
Kapolres Gianyar AKBP Ketut Widiada, S.I.K. melalui Kasi Humas Polres Gianyar menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka Operasi Ketupat Agung 2024.
"Kegiatan ini untuk mensosialisasikan Operasi Ketupat 2024 serta menyampaikan himbauan kamtibmas menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah Tahun 2024," Ujarnya.
Diharapkan masyarakat Kabupaten Gianyar senantiasa menjaga kamtibmas di wilayah tempat tinggalnya masing-masing untuk tetap kondusif guna menciptakan rasa aman dan nyaman.
Sebagai informasi, saat ini Polres Gianyar tengah menggelar Operasi Ketupat Agung 2024 dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah yang dimulai dari tanggal 4 April 2024 sampai dengan 16 April 2024. (*)
0 Komentar