Polres Lanny Jaya Gelar Test Kesamaptaan Semerter I T. A 2024

xxxxxx


Tiom - Guna meningkatkan kebugaran terhadap seluruh personil, Polres Lanny Jaya melaksanakan test kesamaptaan semester I Tahun Anggaran 2024 bertempat di Halaman Apel Mapolres Lanny Jaya, Jumat (19/1/24). 

Rangkaian test kesamaptaan meliputi pengecekan kesehatan, lari 12 menit, Sit Up, Push Up, Pul Up selama 1 menit per item serta shuttle run dalam pola angka delapan.

Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kabag SDM Polres Lanny Jaya Kompol Joys Simatauw yang di ikuti oleh Para Kasat, Para Kasi, Para Perwira dan Bintara Polres Lanny Jaya sebanyak 60 personil. 

Dalam kesempatan tersebut Kabag SDM Polres Lanny Jaya Kompol Joys Simatauw  mengatakan dalam test kesamaptaan semester I wajib dilaksanakan dan diharapkan seluruh personil menjalankan dengan sebaik mungkin. 

"Selain itu juga pelaksanaan test kesamaptaan dapat menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh yang tentunya akan mendukung pelaksanaan tugas kepolisian sehari-hari, " ucapnya. 

Lebih lanjut lagi kata Kabag SDM, test kesamaptaan jasmani menjadi salah satu upaya pembinaan dan peningkatan kapabilitas personil Polres Lanny Jaya dalam melaksanakan tugas kepolisian dengan optimal. 

"Dari hasil test kesamaptaan jasmani ini dapat menjadi acuan bagi personil untuk lebih memperhatikan kesehatan dan menjaga kondisi fisik agar tetap prima dalam menjalankan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat, " ucapnya. 

"Test kesamaptaan jasmani merupakan bagian penting dari pembinaan dan peningkatan profesionalisme personil. Dengan memiliki kondisi fisik yang baik, personil akan lebih siap dan tangguh dalam menghadapi berbagai tantangan dalam menjalankan tugas kedepan, " pungkasnya. (*) 

Penulis  : HMSLanny

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Polres Lanny Jaya Gelar Test Kesamaptaan Semerter I T. A 2024

Posting Komentar

0 Komentar