Gianyar-Kapolres Gianyar yang diwakili oleh Kabagops Kompol I Gusti Ngurah Yudistira, SH,MH pimpin apel gelar personil pengamanan Pertandingan AFC CUP 2023/2024 Asean Zone Playoff Stage antara Bali United FC berhadapan dengan Central Coast Mariners FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali. Rabu (8/10/2023) malam kemarin.
Apel gelar personil pengamanan pertandingan sepak bola tersebut diikuti oleh Pejabat Utama Polres Gianyar serta personel pengamanan gabungan dari personil Polres Gianyar, Polres Bangli dan Brimobda Polda Bali dilaksanakan di area Parkir Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar.
Kabagops Polres Gianyar menyampaikan bahwa dalam melaksanakan pengamanan pertandingan sepak bola agar dilaksanakan dengan sungguh sungguh dan disiplin karena pertandingan kali ini yang bertanding adalah club dari luar negeri (Australia) jangan ada pelanggaran, jaga sikap, laksanakan pengamanan sesuai dengan SOP yang sudah ada, tegas Kabagops Polres Gianyar ini,
"Kunci keberhasilan dalam pelaksanaan tugas adalah laksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan ikhlas serta bertanggungjawab," Sambungnya.
"Laksanakan pengecekan terhadap barang bawaan penonton, cek spanduk yang dibawa jangan sampai berisi tulisan yang berisi provokatif yang dapat menimbulkan keributan, tetap konsisten dan patuh dalam pengamanan ini," Tegasnya dalam apel gelar personil tersebut,
Dari hasil pertandingan kemarin antara Bali United FC melawan Central Coast Mariners FC berakhir dengan skor 2:1 kemenangan Central Coast Mariners FC, diakhiri dengan apel konsolidasi dipimpin Kapolres Gianyar AKBP Ketut Widiada, SIK. yang berlangsung aman kondusif. (*)
0 Komentar