Tekan Inflasi, Korem 092/Maharajalila Bersama Kodim 0903/Bulungan Gelar Bazar Murah

 


Tanjung Selor, Korem 092/Maharajalila bersama Kodim 0903/Bulungan melaksanakan bazar murah, Itu dilakukan sebagai upaya pengendalian laju inflasi di daerah yang dipimpin langsung oleh Danrem 092/Mrl Brigjen TNI Ari Estefanus, S. Sos., M.Sc. didampingi Dandim 0903/Bulungan Kolonel Inf Victor Andhyka Tjokro, S.IP bertempat di Pasar Ramadhan Lapangan Ahmad Yani Tanjung Selor, Kab Bulungan, Jumat (14/4/2023).


Kolonel Inf Victor Andhyka Tjokro, S.IP mengatakan, pelaksanaan bazar murah ini sebagai tindak lanjut perintah Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman dalam menjaga stabilitas harga menjelang Idul Fitri.

"Jadi, hari ini kami dari jajaran kewilayahan melaksanakan bazar murah,".


Dengan adanya bazar murah diharapkan, masyarakat dapat  mendapatkan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. "Iya, kita ketahui bersama. Harga bahan pokok pada momen lebaran mulai merangkak naik," ungkapnya.


Atas dasar itu, Kodim 0903/Bulungan melaksanakan bazar murah  berkolaborasi dengan organisasi perangkat daerah (OPD) teknis. "Untuk pelaksanaan bazar murah ini rencannya akan kita gelar beberapa kali," ujarnya.


Selain Kodim 0903/Bulungan, pelaksanaan yang sama juga dilakukan oleh DKUKMPP Bulungan dan Disperindagkop dan UKM Kaltara. 

"Jadi, kami akan saling berkolaborasi. Sehingga, masyarakat bisa kebutuhan pokok dengan harga terjangkau," bebernya.


Pelaksanaan bazar murah, sambung Victor, menjadi salah satu upaya dalam menekan inflasi. Seperti diketahui bersama, inflasi di wilayah Tanjung Selor sempat tinggi. 

"Setiap hari Senin kita rapat inflasi dan inflasi di Tanjung Selor termasuk tinggi dibandingkan secara nasional. Kita berharap dengan adanya bazar ini dapat menekan inflasi di Tanjung Selor," ujarnya.


Sebelumnya, Kodim 0903/Bulungan juga sudah melaksanakan pembagian takjil gratis kepada masyarakat yang menjalakan ibadah puasa Ramadan.

"Jadi, sebelum bazar murah ini kita sudah melaksanakan pembagian takjil kepada masyarakat yang menjalankan puasa Ramadan," pungkasnya.


Dalam kegiatan dihadiri Danrem 092/Mrl Brigjen TNI Ari Estefanus, S. Sos., M.Sc., Kepala Staf Korem 092/Mrl Kolonel Inf Utten Simbolon, Dandim 0903/Bulungan Kolonel Inf Victor Andhyka Tjokro, S.IP, Para Kasi Kasrem 092/Mrl, Ketua Persit KCK Cabang XVI Dim 0903/Bulungan Koorcab Rem 092/Mrl PD VI/Mlw Ny. Chrisye Victor Tjokro beserta pengurus.

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Tekan Inflasi, Korem 092/Maharajalila Bersama Kodim 0903/Bulungan Gelar Bazar Murah

Posting Komentar

0 Komentar