Universitas Ma'arif Hasim Latif(Ummaha)Resmi Melantik H.Hidayatullah masa Bakti 2023-2027.

 


Sidoarjo-dr. H. Hidayatullah, Sp. S resmi dilantik menjadi Rektor Universitas Ma'arif Hasyim Latif ( Umaha) masa bakti 2023-2027. Yang sebelumnya jabatan sebagai rektor diemban oleh Achmad Fathoni Rodli. 


Segenap Murid dan guru diUmaha juga mengucapkan terimakasih kepada, Achmad Fathoni atas jasa dan pengabdiannya yang telah membawa Umaha menjadi perguruan tinggi yang mampu berdaya saing secara nasional dan Internasional.


Pelantikan sendiri berlangsung di Graha Anugerah Gedung Kampus Umaha, Jalan Ngelom Magare, Sepanjang, Taman Kamis(16/03/2023). Kegiatan pelantikan sendiri berlangsung sangat khikmat, berlangsung mulai pukul 08.00 hingga pukul 12.00 WIB.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut, antara lain: Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor; Ketua DPRD Sidoarjo H. Usman; Rais Aam PBNU KH Miftachul Akhyar; Ketua PWNU Jatim Marzuki Mustamar; Ketua PCNU Sidoarjo Zainal Abidin; Forkompinda setempat, dan segenap keluarga besar Umaha Sidoarjo.


Segenap anak  akademika Umaha berharap dengan pelantikan rektor baru ini semoga menjadikan Umaha lebih baik lagi dengan semangat baru dengan tetap memelihara kultur lama yang baik dan mengambil kultur akademik baru yang lebih baik.


Dalam sesi wawancara dengan para awak media  H. Hidayatullah mengatakan, ia siap mengemban amanah dengan sebaik-baiknya. Untuk internal hasil kerja yang sudah baik, katanya harus terus dilanjutkan, dan terus bekerja menuju yang lebih baik lagi. Ke depan ia berupaya untuk melakukan pembenahan setiap tahun, terutama memaksimalkan tenaga tenaga profesional civitas Umaha, serta mengakomodir kebutuhan mahasiswa. 


"Ke depan nantinya Umaha akan melengkapi dengan tambahan prodi kesehatan. Sebab, output lulusan nya sedikit saat ini," ujarnya. "Seperti kebutuhan fisioterapi, analisis medis yang banyak sangat dibutuhkan saat ini." Prodi prodi lainnya, kata ia, juga akan dibuka. Seperti: S2 Manajemen Rumah Sakit, S2 Teknik Mesin, Prodi Hukum Kesehatan, dan S2 Analisis Kesehatan.



Sementara itu, Ahmad Makki yang merupakan Ketua YPM Sidoarjo berharap dengan adanya rektor baru ini bisa membawa nuansa yang lebih segar. "Dan bisa berdampak baik untuk kemajuan civitas akademika Umaha Sidoarjo," ungkapnya.


Ia juga mengungkapkan jika saat ini dengan merebaknya kecerdasan buatan bisa dimanfaatkan mahasiswa untuk memenuhi kewajiban tugas tugas belajarnya. "Ini juga bisa membawa dampak yang negatif, seperti Chat GPT yang digunakan mahasiswa, tinggal cari sedikit bisa menghasilkan produk baru, namun kompetensi/ kemampuan yang didapat mahasiswa tidak ada. Sehingga membuat mahasiswa tidak paham akan ilmu yang dipelajari," terangnya(NitAlim)

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Universitas Ma'arif Hasim Latif(Ummaha)Resmi Melantik H.Hidayatullah masa Bakti 2023-2027.

Posting Komentar

0 Komentar