Jumat Curhat, Kapolsek Bandara Sambangi Mama-mama Penjual Pinang dan Noken

  


Jayapura - Guna mendengar keluhan Mama-mama penjual pinang dan noken di areal jalan masuk Bandara Udara Internasional Sentani Kabupaten Jayapura, Polsek Kawasan Bandara menggelar Jumat Curhat, Jumat (20/1/23). 


Kegiatan Jumat Curhat dipimpin langsung Kapolsek Kawasan Bandara Ipda Wajedi, SH., M.Si didampingi Ps. Kanit Binmas Aipda Abang, SH dan Bripka Arobi Umar. 


Kapolres Jayapura AKBP Fredeickus W. A. Maclarimbeom, S.IK., MH melalui Kapolsek Ipda Wajedi, SH.,MH mengatakan program jumat curhat menjadi agenda rutin yang digelar setiap hari jumat, program tersebut juga untuk memupuk tali persaudaraan dan silaturahmi. 


"Dari kegiatan ini, kami menyerap informasi dan keluhan dari Mama-mama penjual pinang dan noken terkait kamtibmas, informasi langsung disampaikan kepada pihak kepolisian, " ucapnya. 


"Selain itu juga untuk membuka ruang komunikasi dengan masyarakat sehingga bisa mengetahui apa yang harus dikerjakan dan apa yang harus diperbaiki, " ungkap Kapolsek. 


Ia pun menuturkan, dari sekian banyak mama-mama penjual pinang dan noken, mereka hanya menyampaikan kepada pihak kepolisian untuk menyampaikan kepada pengelolah Bandara agar menyiapkan atau memfasilitasi sehingga dapat dibuatkan tempat yang layak dan baik di area bandara. 


"Mereka juga meminta perhatian dari pemerintah agar diberikan tempat yang layak sehingga mereka tidak berjulan di pinggir jalan, " jelasnya. 


Dari hasil curhatan Mama-mama penjual pinang dan noken, Kapolsek Kawasan Bandara Ipda Wajedi mengucapkan Terima kasih lantaran telah menyampaikan keluh kesah. 


"Untuk sementara Mama-mama bisa berjualan disini sebelum adanya petunjuk dari pihak pengelola Bandara sentani dan kami akan berkondinasi agar Mama-mama bisa mendapatkan tempat yang layak untuk berjualan, " ucapnya. 


"Selama Mama-mama berjualan di sepanjang jalan area Bandara agar selalu memerhatikan keselamatan karena banyak kendaraan yang lewat dan juga selalu memerhatikan kebersihan tempat jualannya, " tandasnya.(*)

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Jumat Curhat, Kapolsek Bandara Sambangi Mama-mama Penjual Pinang dan Noken

Posting Komentar

0 Komentar