Ciptakan Kamtibmas Kondusif, Polsek Gianyar Gelar Patroli Kamtibmas.

  


Polda Bali-Polres Gianyar-Polres Gianyar, Personil Polsek Gianyar melakukan kegiatan patroli kamtibmas pada dini hari dan menyambangi sejumlah ATM di Wilkum Polsek Gianyar, Kamis (22/12).


Sedikitnya ada tiga orang personil Polsek Gianyar yang melaksanakan giat itu dan dipimpin Pawas Iptu Dewa Malyana, S.H. Sambang tersebut sebagai upaya untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap kondusif.


Pada kesempatan tersebut petugas memberikan pesan pesan Kamtibmas secara humanis kepada satpam dan masyarakat untuk bersama menjaga kamtibmas.


Sementara itu Kapolsek Gianyar Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H., M.H. saat dikonfirmasi mengungkapkan bahwa tujuan patroli ini dalam rangka menciptakan rasa aman wilayah serta mewaspadai berbagai gangguan keamanan dalam rangka terwujudnya situasi yang kondusif. 


Disamping itu, Anggota Polsek Gianyar terus memberikan himbauan dan mengajak masyarakat jelang Natal dan Tahun Baru 2023 bersama sama menjaga keamanan lingkungan sekitar tempat tinggal.

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Ciptakan Kamtibmas Kondusif, Polsek Gianyar Gelar Patroli Kamtibmas.

Posting Komentar

0 Komentar