Viral Video Perkelahian Antarpelajar, Polsek Blora Gelar Mediasi Bersama Sekolah Dan Keluarga



JAWA TENGAH - BhayangkaraNews.net.

Aksi kekerasan antar sesama pelajar terjadi di kawasan Gor Mustika Kecamatan Blora. Perkelahian yang melibatkan dua siswa dari salah satu Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Blora tersebut sempat viral di media sosial pada hari Rabu, (12/10/2022) lalu.


Kasus itu berakhir damai dengan melibatkan pihak sekolah dan orangtua.


Kapolres Blora AKBP Fahrurozi,SIK,MM,MH melalui Kapolsek Blora AKP Yuliyanto,SH mengatakan, video perkelahian antara dua siswa yang viral di medsos merupakan siswa dari SMP N 6 Blora. Terjadinya perkelahian tersebut dipicu oleh adu domba saling tantang untuk berkelahi yang disampaikan kepada kedua pelajar yang berkelahi dan di provokatori oleh salah satu pelajar SMPN 6 sendiri.


Dan pada saat terjadinya perkelahian tersebut direkam oleh salah satu pelajar SMK yang saat ini identitas masih dalam penyelidikan.


"Memang betul perkelahian antar pelajar tersebut terjadi di wilayah hukum Polsek Blora. Sudah kami tangani dan telah berakhir damai melibatkan pihak sekolah dan orang tua," Kata Kapolsek Blora.


Kapolsek menyampaikan penyelesaian masalah tersebut dilakukan secara kekeluargaan dan sudah ada kesepakatan bersama yang tertuang dalam surat pernyataan dari kedua belah pihak.


"Jadi, karena ada kesepakatan dari kedua belah pihak, apalagi masih di bawah umur, kasusnya kami hentikan, ditandai dengan adanya surat pernyataan dari kedua belah pihak," ujarnya.


Kapolsek berharap agar kasus serupa tidak terulang kembali dan mengimbau kepada pihak sekolah untuk terus mengawasi siswanya terutama pada jam istirahat dan jam pulang sekolah.


Sementara itu dari pihak sekolah akan menjatuhkan sanksi tata tertib untuk siswa yang terlibat dalam kejadian tersebut.


(Hum/Red)

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Viral Video Perkelahian Antarpelajar, Polsek Blora Gelar Mediasi Bersama Sekolah Dan Keluarga

Posting Komentar

0 Komentar