Forkopimcam Pasrujambe Mengharap Masyarakat Terus Meningkatkan Disiplin Prokes

 


Lumajang, Pendim 0821 – Sebagai upaya untuk terus meningkatkan disiplin masyarakat dalam menjalankan Protokol Kesehatan (Prokes), Forkopimcam Pasrujambe terus menggalakkan Operasi Yustisi pemakaian masker pada masyarakat, di Jalan Raya Pasrujambe Kecamatan Pasrujambe Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (18/2/2022). 


Babinsa Sukorejo Koramil 0821/17 Pasrujambe Sertu Setyo Subagio saat kegiatan mengatakan, bahwa pelaksanaan operasi yustisi pemakaian masker akan terus dilakukan secara berkesinambungan, sampai masa pandemi COVID-19 berahir.


“Kami akan terus mengingatkan masyarakat untuk disiplin diri dalam menjalankan Prokes disetiap aktivitas, baik dirumah maupun diluar rumah, dengan disiplinnya masyarakat menjalankan Prokes , sehingga penyebaran COVID-19 akan dapat diminimalisir,” kata dia.


Setyo Subagio juga mengatakan, upaya meningkatkan disiplin masyarakat untuk menjalankan Prokes bukan hanya dilakukan melalui operasi yustisi saja, tetapi juga melalui sosialisasi maupun Komunikasi Sosial (Komsos) langsung dengan masyarakat.


“Semoga dengan meningkatnya kesadaran serta kepatuhan masyarakat menjalankan Prokes, pandemi COVID-19 dapat diminimalisir penyebarannya, sehingga masa pandemi dapat segera berahir,” pungkasnya. (Pendim 0821).

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Forkopimcam Pasrujambe Mengharap Masyarakat Terus Meningkatkan Disiplin Prokes

Posting Komentar

0 Komentar