Denpasar, Bali - Dalam rangka memperingati HUT ke-74 Korps Brimob tahun 2019, personel Satuan Brimob Polda Bali dan Bhayangkari melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahalwan (TMP) Pancaka Tirta, Tabanan, Rabu (13/11). Tujuannya untuk mengenang dan menghormati jasa para pahlawan.
Usai memberi penghormatan dan mengheningkan cipta untuk jasa dan arwah para pahlawan, Kombes Pol.Yopie Indra Prasetya Sepang, S.I.K, M.Si. selaku inspektur upacara meletakan karangan bunga di Monumen I Gusti Ngurah Rai. Kemudian melaksanakan tabur bunga diikuti seluruh peserta upacara.
“Kita sebagai generasi penerus harus tahu betul sejarah perjuangan para pahlawan sehingga kita tidak akan pernah melupakan sejarah perjuangan beliau (para pahlawan-red)," kata Dansat Brimob Polda Bali, Kombes Pol. Yopie Indra Prasetya Sepang, S.I.K., M.Si.
Perwira melati tiga di pundak ini berharap kepada seluruh personel Satbrimob Polda Bali dapat menjadikan sosok para pahlawan sebagai contoh teladan untuk menggugah semangat persatuan bangsa. Jangan sampai pengorbanam para pahlawan disia-siakan.
"Tugas kita adalah mengisi kemerdekaan serta melanjutkan cita-cita dan perjuangan para pahlawan melalui prestasi sehingga mengharumkan nama Bangsa Indonesia," pesan Dansat Brimob.
Penulis : Trioka Brimob
Editor : Bina Wartawan
BhayangkaraNews.Net
Terima kasih anda sudah membaca artikel Brimob Polda Bali Ziarah ke TMP Pancaka Tirta Tabanan
0 Komentar