Lintas Batas, Barabai Kalsel - Kembali Deviona Elyta Susanta atau akrab dipanggil Viona putri dari pasangan Sertu Arif Hani Susanta anggota Koramil 1002-05/Pandawan dan ibu Ny. Elyta banggakan Kodim 1002/Barabai.
Viona berhasil meraih perak dalam Kejunas Lemkari 2019 setelah di final kalah oleh karate-do dari Jawa Tengah.
Kejunas Lemkari 2019 diikuti karate-do Lemkari dari 33 provinsi dengan peserta sekitar 1.500 hingga 2.000 bertempat di gelanggang olahraga Cibubur Jakarta Timur dibuka oleh Kemenpora Imam Nahrowi dari tanggal 4 s,d 8 September 2019.
Menpora Imam Nahrawi mengatakan, Kejurnas Lemkari merupakan puncak Kegiatan Nasional (Giatnas) Lemkari 2019. Menurutnya para pegiat perguruan telah bersepakat melalui Rakernas untuk memajukan perguruan.
"Saya memberikan apresiasi dan dukungan kepada Lemkari sebagai upaya untuk membuat masyarakat Indonesia semakin banyak yang mau berolahraga," kata Menpora.
Sementara itu Ketua Harian PB Lemkari Ikhlas Bahar bahwa para juara ini nantinya bakal diikutkan pada Kejuaraan Panglima Cup. Puncaknya adalah atlet bakal mentas di kejuaraan internasional Federasi Karate Dunia (WKF).
"Hasil dari Kejurnas Piala Menpora ini, para atlet terbaik langsung diikutkan pada Kejuaraan Panglima Cup yang merupakan ajang seleksi menuju WKF," ujar Ikhlas Bahar.
Sementara itu Sertu Arif Hani Susanta saat dikonfirmasi terkait prestasi yang diraih anaknya menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu anak kami dalam kejurnas Lemkari 2019, ini semuanya tak lepas dari bantuan dan doa dari warga Kodim Barabai serta latihan keras yang dilakukan oleh Viona selama, dan semoga dengan raihan prestasi ini dapat memberikan motivasi kepada tekan rekannya untuk lebih semangat dan meraih prestasi yang setinggi-tingginya di bidang olahraga,"pungkasnya. (pendim1002).
BhayangkaraNews.Net
Terima kasih anda sudah membaca artikel Kembali Viona Banggakan Kodim Barabai
0 Komentar