Komandan Kodim 0819 Pasuruan Terjun Langsung Tinjau Lokasi Bencana Alam Banjir

Pasuruan, LBI (22/02) Guna membantu pemerintah daerah dan masyarakat dalam menghadapi bencana alam yang sering terjadi diwilayah Kota Pasuruan, Dandim Pasuruan (Letkol Inf Mulliadi, S.H) terjun langsung ke lokasi Bencana Alam Banjir diwilayah Kelurahan Karangketuk Kecamatan Gadingrejo Kota Pasuruan. 

Selain memaksimalkan Babinsa dilapangan, Dandim Pasuruan (Letkol Inf Mulliadi, S.H.) juga menginstruksikan kepada para Danramil, agar selalu berkoordinasi dengan Muspika untuk gerak cepat dalam penanganan bencana.

baca juga :  Kumpulan TIPS

Dengan seringnya terjadi bencana alam banjir diwilayah Kota Pasuruan maupun di wilayah Kabupaten Pasuruan Dandim Pasuruan memerintahkan Danramil jajaran Kodim 0819 Pasuruan untuk maksimalkan seluruh kekuatan Babinsa dilapangan, bersama - sama seluruh komponen masyarakat untuk penangananya dan agar selalu berkoordinasi dengan Muspika sehingga bisa diambil langkah- langkah cepat dan tepat dalam menghadapi bencana, Menurut Dandim.

Pelaksanaan kegiatan terjun langsung kelokasi bencana alam tersebut bertujuan untuk memberi motivasi ke prajurit dan masyarakat, karena bencana alam tersebut adalah kerja TNI khususnya Kodim 0819 Pasuruan, maka  Prajurit Kodim 0819 Pasuruan harus terjun langsung ke lapangan.


BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Komandan Kodim 0819 Pasuruan Terjun Langsung Tinjau Lokasi Bencana Alam Banjir

Posting Komentar

0 Komentar