Akibat Kesenggol, Rumah Tukang Tambal Ban Dan Rumah Sebelah Terbakar


KEDIRI, LINTASBATASINDONESIA.COM - Apes, belum selesai tambal ban Sepeda Motor, dua rumah milik warga Dusun Ngasem Desa Kempleng Kecamatan Purwoasri Kabupaten Kediri senin siang pukul 10:00 wib terbakar akibat keteledoran saat menambal ban sepeda motor yang dilakukan oleh Adi Sumarno 35 th warga Sidoarjo.Senin 25/12/2017

Kasubbag Humas Polres Kediri, AKP Mukhlason mengatakan, Kebakaran terjadi bermula saat Adi Sumarno 35 th anak dari Lamijan warga setempat, sedang menambal ban Sepeda Motor Mio diteras rumah.

Saat menambal, kendaraan sepeda motor tersebut menyenggol alat tambal ban yang sudah menyala hingga roboh dan mengenai botol yang berisi spirtos disebelahnya, sehingga menimbulkan api yang sangat besar dan membakar rumah orang tuanya (Lamijan).selain itu api juga merambat kerumah sebelahnya bernama Tupani 47 th juga bapak dari Lamijan

Petugas kepolisian setempat langsung mendatangi lokasi kebakaran tersebut guna membantu untuk memadamkan api, supaya tidak merambat ketempat tetangganya dan mencari tahu sebab terjadinya kebakaran tersebut.

AKP Mukhlason juga mengatakan bahwa tafsir kerugian yang dialami Lamijan kurang lebih sekitar 100.000.000 ( seratus juta rupiah)

Dan barang bukti yang diduga  penyebab kebakaran  berupa alat tambal ban  dan penggilingan tepung sudah kami amankan" jelasnya

( Harry)

BhayangkaraNews.Net

Baca Juga

Terima kasih anda sudah membaca artikel Akibat Kesenggol, Rumah Tukang Tambal Ban Dan Rumah Sebelah Terbakar

Posting Komentar

0 Komentar